Sambut Hari Guru dan HUT PGRI ke-77, Kang Bupati Sugiri Berangkatkan Jalan Santai di Jetis

Memperingati Hari Guru Nasional dan Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-77 tahun, PGRI Cabang Jetis mengadakan jalan santai yang diberangkatkan langsung oleh Kang Bupati Sugiri di Halaman Kantor Camat Jetis, Ponorogo, Rabu (16/11/22).

Jalan santai ini mengambil rute dari Halaman Kantor Camat Jetis menuju Jalan Sudirman hingga perempatan Jetis belok ke Jalan Ki Ageng Kutu kemudian belok kiri masuk Desa Setono hingga finish kembali ke Halaman Kantor Camat Jetis.

Diikuti oleh para guru dan pelajar mulai tingkat SD, SMP/MTS, SMA/SMK se-Kecamatan Jetis, Sugeng selaku Ketua PGRI Cabang Jetis mengatakan bahwa kegiatan ini diselenggarakan oleh keluarga besar PGRI Cabang Jetis yang bekerjasama dengan berbagai pihak. Melalui kegiatan ini, Ia berharap kekompakan antar guru dapat terus terjalin dengan baik sehingga mampu menciptakan generasi yang berkualitas.

“Terimakasih kepada Kang Sugiri yang sudah berkenan hadir, kepada Pak Camat dan semua Lembaga, Ini semua berkat kekompakan PGRI. Selamat HUT ke-77 PGRI, semoga guru terus berprestasi untuk menciptakan generasi gemilang,” ujar Sugeng.

Senada dengan hal tesebut, Kang Bupati Sugiri mengungkapkan rasa bangganya atas pengabdian guru dalam mendidik generasi muda selama ini. Ia berharap dengan digelarnya jalan sehat ini dapat menjadi ajang berkumpul dan bersilaturahmi untuk menciptakan kolaborasi yang lebih erat demi Pendidikan di Ponorogo yang lebih baik.

“Menyambut Hari PGRI ke-77 dan Hari Guru Nasional kami bangga dengan kekompakan PGRI Jetis. Mudah- mudahan pertanda bahwa guru memang luar biasa, PGRI top dan jalan santai ini sebagai bentuk bersatu, bersama menuju PGRI yang lebih baik, “ ungkapnya.

Bagikan